Hindari Terlalu Mengatur Anak! Begini Tips Menegur Anak yang Efektif menurut dr Aisah Dahlan

Hindari Terlalu Mengatur Anak! Begini Tips Menegur Anak yang Efektif menurut dr Aisah Dahlan

Cara menegur anak yang efektif menurut dr Aisah Dahlan.-draisahdahlan/ ig-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Ada beberapa teknik menegur anak yang perlu diperhatikan agar menjadi orang tua yang lebih bijak.

Sebagai orang tua memang memiliki peran untuk mendidik dan membimbing anak menjadi pribadi yang lebih baik. 

Banyak pembahasan seputar parenting yang bisa menjadi rujukan dan sumber pembelajaran orang tua tentang bagaimana pola komunikasi yang baik kepada anak.

Memang bagaimana sih bentuk komunikasi yang baik dengan anak? Salah satu bentuk komunikasi yang diterapkan sendiri oleh dr Aisah Dahlan dalam mendidik anaknya dari kecil hingga sekarang adalah dengan mengatakan kepada anak bahwa akan berusaha menjadi orang tua yang bijaksana.

Namun juga mengatakan dengan jelas akan ada hal-hal yang dapat memicu ketegasan sebagai orang tua.

Dalam hal ini dr Aisah Dahlan menyebutkan, "Nak, ibu akan mencoba menjadi ibu yang bijaksana, Tapi kamu juga harus ibu ajarkan hal-hal yang jika suara ibu sudah keras dan tegas, kamu harus dengar."

BACA JUGA:Anak Membantah, Apa yang Harus Dilakukan? Begini Tips dr Aisah Dahlan dalam Menegur Anak yang Berbuat Salah

BACA JUGA:Biar Ngga Emosian saat Menghadapi Anak, Berikut Tips Mengontrol Emosi dalam Mendidik Anak dari dr Aisah Dahlan

Lalu apa saja hal perlu ditegaskan dan dikomunikasikan dengan secara jelas? Berikut penjelasannya.

Tips Menegur Anak Menurut dr Aisah Dahlan 

Menurut dr Aisah Dahlan, ada 2 perkara yang perlu ditegaskan dengan menggunakan penekanan suara kepada anak.

Pertama, tentang hal-hal yang sekiranya membahayakan. Dan yang kedua, tentang hal-hal yang menyangkut kesopanan.

"Oleh karena itu jika saya ingin menegur anak, saya akan melihat dan memperhatikan apakah itu sudah masuk kategori bahaya atau belum?"

"Jika misalkan masih belum, maka suara saya tidak keras. Masih saya tolerir. Saya akan katakan kepadanya, "Hati-hati ya Nak!" jelas dr Aisah Dahlan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: