Ternyata Sepenting Ini Peran Ayah dalam Pengasuhan Anak! Berikut Penjelasan Psikolog Anak Elly Risman

Ternyata Sepenting Ini Peran Ayah dalam Pengasuhan Anak! Berikut Penjelasan Psikolog Anak Elly Risman

Peran ayah dalam pengasuhan anak menurut Elly Risman-elly.risman/ig-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Pola Pengasuhan yang baik tidak hanya tentang ibu. Namun peran ayah dalam pengasuhan anak juga sangat penting dan besar dampaknya bagi tumbuh kembang anak.

Jadi harus mulai dibenahi pandangan terkait tugas Ayah mencari nafkah, dan tugas mendidik anak lebih banyak diserahkan pada ibu. Karena kewajiban mendidik anak adalah tanggung jawab bersama antara ayah dan ibu.

Seperti yang dijelaskan oleh Bunda Elly Risman bahwa betapa pentingnya peran ayah harus ada dalam membentuk karakter anak. Beliau cukup fokus membahas permasalahan peran Ayah ini.

Karena seperti sebuah data yang diungkapkan oleh Bunda Elly Risman bahwa sejak awal tahun 2000-an, semakin banyak Data yang menunjukkan menurunnya peran ayah dalam pengasuhan.

BACA JUGA:Jangan Bersikap Kasar ke Anak, Jika Tidak Ingin Ini Terjadi! Sebuah Tips Parenting dari Psikolog Elly Risman

BACA JUGA:Biar Jadi Orang Tua yang Diidolakan Anak, Ini Dia 3 Tips Parenting dr Aisah Dahlan yang Bisa Diterapkan

Beliau juga menambahkan apalagi seiring memasuki era teknologi, semakin banyak data yang menunjukkan para Ayah di Indonesia tidak menjaly perannya sebagai ayah kepada anak-anaknya dengan baik.

Lalu bagaimana jika fenomena ini terus berlanjut? Yang pasti akan sangat berpengaruh pada pembentukan watak dan karakter anak. 

Karena akan berbeda karakter yang dimiliki anak dengan dukungan dan kehadiran penuh dari sang ayah, dengan anak yang kurang mendapat peran ayah dalam riwayat pengasuhannya.

Memang seberapa penting sih peran ayah dalam pengasuhan anak? Berikut penjelasan Bunda Elly Risman terkait hal ini.

Pentingnya Peran Ayah dalam Pengasuhan Anak

Di antara dampak positif dari adanya peran ayah dalam pengasuhan anak yang disebutkan oleh Bunda Elly Risman adalah sebagai berikut.

BACA JUGA:Ingin Anak Sukses? Ini 7 Pilar Penting dalam Pengasuhan Anak menurut Psikolog Elly Risman

BACA JUGA:Tips Parenting dr Aisah Dahlan dalam Menanamkan Pola Asuh yang Baik untuk Anak, Jangan sampai Keliru!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: