Partai NasDem Kota Pekalongan Gelar Rekrutmen Terbuka untuk Pilkada Kota Pekalongan 2024, Jamin Anti Mahar

Partai NasDem Kota Pekalongan Gelar Rekrutmen Terbuka untuk Pilkada Kota Pekalongan 2024, Jamin Anti Mahar

Ketua DPD Partai NasDem Kota Pekalongan, Isnaeni Ruhullah Khumaeni.-ISTIMEWA-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - DPD Partai NasDem Kota Pekalongan mulai menggelar rekrutmen terbuka untuk calon wali kota dan wakil wali kota yang akan bertarung dalam Pilkada 2024 di Kota Pekalongan.

Ketua DPD Partai Nasdem Kota Pekalongan, Isnaeni Ruhullah Khumaeni mengatakan, untuk menghadapi Pilkada tahun 2024 pihaknya membuka penjaringan rekrutmen terbuka bagi siapapun yang ingin maju dalam kontestasi Pilkada Kota Pekalongan.

"Partai NasDem membuka penjaringan rekrutmen terbuka bagi siapapun yang memang menghendaki berkarier politik di kntestasi Pilkada Kota Pekalongan. Kami membuka peluang bagi siapapun, putra-putri terbaik Kota Pekalongan untuk mendaftarkan diri lewat Partai NasDem," tuturnya, Rabu (1/5/2024).

Meskipun dalam Pemilu 2024 Partai NasDem hanya mendapatkan dua kursi, namun dikatakan Isnaeni pihaknya ingin betul-betul melibatkan masyarakat dalam Pilkada Kota Pekalongan. Sehingga dari pembukaan rekrutmen ini betul-betul bisa mewadahi suara masyarakat.

Pendaftaran rekrutmen terbuka Partai NasDem untuk Pilkada Kota Pekalongan, dilaksanakan mulai 1 Mei sampai 7 Mei 2024. Isnaeni memastikan, tidak ada biaya sepeserpun bagi siapa saja yang mendaftar. "Kami anti mahar dan saya jamin 1.000 persen Partai NasDem anti mahar," tegasnya.

BACA JUGA:Fauzi Fallas Didorong Maju jadi Calon Bupati Batang dari PKB pada Pilkada 2024

BACA JUGA:Golkar Kembali Usung Fadia Sebagai Bupati Pekalongan Dalam Bursa Pilkada Serentak 2024

Mengenai syarat, yang utama yakni Warga Negara Indonesia, sehat jasmani dan rohani. Selebihnya, kandidat akan diseleksi lanjutan oleh DPW Partai NasDem Jawa Tengah dan DPP Partai NasDem pusat.

"Kami buka mulai tanggal 1 sampai tanggal 7. Jika ada yang siap mendaftar kami akan berikan formulirnya. Kalau memang sudah diambil, kami beri batas waktu sampai tanggal 7 dan tanggal 8 kami akan rapat pleno. Selanjutnya nanti akan menjadi ranah DPW dan DPP," jelas pria yang juga Anggota DPRD Kota Pekalongan tersebut.

Ditanya terkait apakah sudah ada calon pendaftar yang berkomunikasi terkait rekrutmen terbuka, dia menyatakan bahwa NasDem baru hari ini mengumumkan dan menyosialisasikan agenda tersebut.

Karena pihaknya baru mendaptkan instruksi dari Bapilu NasDem untuk segera melakukan sosialisasi rekrutmen terbuka lewat media sosial maupun media massa.

"Belum ada (calon yang berkomunikasi). Kami baru mulai membuka rekrutmen ini setelah ada instruksi dari Bappilu NasDem Jawa Tengah untuk mulai melakukan sosialisasi," tandasnya.(nul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: