5 Tanda Komunikasi dengan Pasangan Perlu Diperbaiki, Daftar Kebiasaan yang Tidak Bisa Ditoleransi!

Selasa 13-02-2024,07:45 WIB
Reporter : Ana Miratus Sholekhah
Editor : Dony Widyo

Menganggap pasangan memahamimu

Berasumsi bahwa pasangan sudah memahami dan mengertimu dengan baik sekilas merupakan suatu hal yang biasa, bahkan dianggap sebagai hal yang romantis.

Akan tetapi, kenyataannya ini justru merupakan bom waktu bagi hubunganmu.

Pikiran bahwa pasangan memahamimu dengan baik biasanya akan berakibat pada minimnya informasi yang disampaikan kepada pasangan.

Kamu akan cenderung membiarkan pasanganmu mengerti dengan sendirinya bagaimana perasaan dan pikiranmu tanpa memberi tahu mereka dengan jujur.

Padahal, asumsi tidak selamanya benar. Selama apa pun kamu menjalin hubungan dengan pasangan, membantu pasangan untuk memahamimu melalui komunikasi merupakan hal yang tidak boleh kamu tinggalkan.

Dalam tanda komunikasi dengan pasangan perlu diperbaiki ini, perasaan tidak dicintai dan tidak dipahami bisa saja muncul. Tidak hanya itu, pasanganmu juga tidak tahu apa yang harus mereka lakukan.

Untuk memperbaiki masalah itu, hal pertama yang perlu dilakukan adalah menyadari bahwa kamu sedang berasumsi.

Hal kedua adalah mengucapkannya dengan jelas supaya pasangan dapat menyangkal atau setuju dengan apa yang kamu katakan.

Punya maksud tersirat

Dalam banyak kasus, seseorang memiliki maksud yang tidak tersampaikan dalam ucapannya untuk pasangan mereka.

Ini bisa jadi tentang sesuatu yang ingin diberikan kepada pasangan atau justru yang ingin didapatkan dari pasangan.

Adanya maksud tersirat yang tidak terucap secara langsung ini bisa menjadi salah satu tanda komunikasi dengan pasangan perlu diperbaiki.

Sebab, orang bisa merasa bahwa dirinya tidak dicintai jika pasangannya tidak bisa menangkap maksud tersebut.

Misalnya, kamu memberikan pelukan kepada pasanganmu saat dia berada di situasi sulit untuk menunjukkan bahwa kamu bangga dengannya dan mendukung dirinya untuk melewati hal tersebut.

Akan tetapi, dengan kamu yang tidak mengucapkannya secara gamblang, besar kemungkinan pasanganmu akan merasa bahwa kamu tidak bangga kepadanya dan justru hanya merasa kasihan atau bahkan kecewa.

Kategori :