Obesitas Bikin Susah Gerak? Ini 6 Olahraga yang Aman untuk Obesitas dalam Menurunkan Berat Badan
Ilustrasi olahraga yang aman untuk obesitas.-Freepik.com-
2. Naik Turun Tangga
Jika Anda punya spot tangga di dalam rumah, ini bisa dijadikan media berolahraga. Cukup seperti berjalan biasa dengan bolak balik naik dan turun tangga.
BACA JUGA:Inilah Waktu Paling Pas Untuk Berjalan Kaki, Salah Satunya Bisa Membuat Tidur Semakin Nyenyak
Gerakan ini akan membakar kalori sekaligus melatih keseimbangan tubuh. Dan jangan lupa lakukan dengan hati-hati agar tidak terpeleset dan mengalami cidera.
3. Bersepeda
Kegiatan mengayuh saat bersepeda efektif dalam membakar lemak. Anda bisa mencoba bersepeda santai yang memiliki intensitas rendah untuk mulai mengatasi masalah obesitas.
Bersepeda akan membantu dalam melatih otot bagian bawah. Ini juga bisa menjadi solusi mengatasi paha besar.
Kendala sebagian penderita obesitas saat bersepeda adalah susah bertahan lama saat harus duduk di atas sadel sepeda yang cenderung kecil sambil menahan beban tubuh yang berat.
Maka, di awal latihan Anda bisa menggunakan sepeda statis dengan senderan punggung yang akan membantu menopang berat tubuh.
4. Aqua Jogging
Sebuah jenis olahraga yang unik untuk dicoba. Aqua jogging adalah jenis olahraga air yang meadukan antara renang dan lari.
Caranya yaitu dengan menggunakan aqua jogging belt agar Anda dalam posisi mengapung. Kemudian jalanlah seperti biasa seperti saat sedang joging.
BACA JUGA:6 Manfaat Sepeda Statis Ini Bikin Perut Langsing, Solusi Bersepeda saat Cuaca Buruk
BACA JUGA:Yuk Mulai Bersepeda, Ini 5 Manfaat Bersepeda untuk Menunjang Program Diet
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: