100% Berhasil! Inilah Cara Membuat Kue Semprit Susu yang Renyah dan Lembut, Bahan Sederhana serta Mudah Diikut
100% Berhasil! Inilah Cara Membuat Kue Semprit Susu yang Renyah dan Lembut, Bahan Sederhana serta Mudah Diikuti-Youtube.com/atha naufal-
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - 100% berhasil! Inilah cara membuat kue semprit susu yang renyah dan lembut, bahan sederhana serta mudah diikuti. Penasaran cara buatnya? Yuk, simak artikel ini!
Jika kamu bingung mau bikin kue kering apa? Nah, kue semprit susu yang super renyah ini mungkin bisa jadi jawabannya. Kue semprit susu merupakan salah satu kue kering legendaris yang masih banyak digemari sampai sekarang.
Rasanya yang manis dan gurih menjadi daya tarik tersendiri. Kue ini memiliki tekstur renyah dan lembut serta bentuk uniknya yang menjadi ciri khas.
Seiring dengan berjalannya waktu, kue semprit saat ini semakin mempunyai varian rasa yang beragam dan tentua saja enak serta membuat ketagihan. Ada banyak cara membuat kue semprit dengan tekstur yang renyah dan lembut di mulut, salah satunya dengan menambahkan susu bubuk sebagai bahan adonannya.
Rasa dari kue semprit susu adalah manis gurih dengan tekstur yang lembut. Kue semprit susu tidak hanya dapat dijadikan suguhan ketika hari Lebaran saja atau perayaan hari besar lainnya, namun kue semprit susu ini juga sangat cocok untuk camilan keluarga dan ide jualan yang menghasilkan.
Kemudian disantap dengan teh hangat, rasanya dijamin jadi makin nikmat.
Tak perlu membelinya di toko kue, kamu bisa mencoba untuk membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang ada. Karena pada dasarnya bahan-bahan yang digunakan untuk membuat kue semprit sangat sederhana terdiri mulai dari tepung sagu, mentega, telur, susu bubuk dan susu cair.
Bahan-bahan dasar untuk membuat kue semprit susu sangat kaya akan nutrisi yang baik dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Tepung sagu mengandung nutrisi-nutrisi berupa karbohidrat, protein, serat, kalsium, dan zat besi yang baik untuk menambah energi, menurunkan risiko penyakit jantung, melancarkan pencernaan dan menjaga kesehatan tulang dan sendi.
Mentega kaya akan nutrisi seperti lemka, beta karoten, vitamin D, vitamin E, vitamin B1 dan vitamin B2 yang baik untuk membantu membakar lemak, menurunkan resiko jantung, mencegah diabetes, menjaga kesehatan mata, melembabkan bibir dan sumber energi.
Sedangkan susu bubuk mengandung berbagai nutrisi berupa karbohidrat, protein, lemak, kalsium, fosfor dan zinc yang baik untuk menambah energi, memelihara kesehatan tulang dan gigi, mengoptimalkan fungsi otak dan menjaga daya tahan tubuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: https://endeus.tv/resep/kue-semprit-susu