Review Perbandingan HP Vivo Y27s dengan Vivo Y27, Tampilan Sama Mewah Harganya Beda 200 Ribuan Juara Mana?

Review Perbandingan HP Vivo Y27s dengan Vivo Y27, Tampilan Sama Mewah Harganya Beda 200 Ribuan Juara Mana?

Review Perbandingan HP Vivo Y27s dengan Vivo Y27, Tampilan Sama Mewah Harganya Beda 200 Ribuan Juara Mana?-youtube.com/Comparison by ps-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Inilah ulasan perbandingan HP  Vivo Y27s dengan Vivo Y27 pada tampilan desain yang sama dan harga yang tidak jauh berbeda.   

Vivo dikenal sebagai vendor yang menghasilkan produk smartphone dengan kualitas yang baik dan beragam seri, termasuk Vivo Y27s dengan Vivo Y27.

Kedua HP tersebut menarik untuk dibuat ulasan perbandingan HP  Vivo Y27s dengan Vivo Y27 untuk mencari apa saja peningkatan yang dibawa oleh versi terbarunya. 

Pasalnya kedua HP tersebut memiliki tampilan yang sama sehingga cukup membingungkan calon pembeli untuk menentukan salah satu dari seri tersebut.

BACA JUGA:Keduanya Pakai Layar AMOLED! Inilah Review Spesifikasi Redmi Watch 4 dan Redmi Watch 3, Apa Bedanya?

BACA JUGA:Review Perbandingan HP Murah Harga 1 Jutaan 2024 Pilihannya Ada Redmi A3 dan Realme Note 50, Worth It Mana? 

Dalam artikel ini merangkum ulasan perbandingan HP  Vivo Y27s dengan Vivo Y27 dilihat dari beberapa aspek sebagaimana yang terdapat dalam Youtube Sesuai Harga.    

Seperti apa detail review  perbandingannya? Simak ulasan tentang perbandingan HP  Vivo Y27s dengan Vivo Y27 selengkapnya di bawah ini.

1. Desain

Pada tampilan desain, baik Vivo Y27s maupun Vivo Y27 sama-sama memiliki tampilan yang mewah dan sudah dibekali sertifikasi rating IP untuk menjaganya dari debu dan cipratan air.

Keduanya memiliki desain yang berbentuk kotak dengan sensor sidik jari di bagian samping layar yang menyatu dengan tombol power.

BACA JUGA:Review Perbandingan Spesifikasi Redmi 13C dan Vivo Y17s, HP Harga Sama Tapi Performa Bagus yang Mana? 

BACA JUGA:Ketahui Perbandingan HP Samsung A Series dan M Series, Apakah Perbedaanya Signifikan? Yuk Simak!

Bahkan dari segi desain modul kamera hingga penggunaan speaker adalah sama. Sehingga dari segi desain antara keduanya tidak ada yang lebih dominan.

2. Layar

Untuk perbandingan layarnya, Vivo Y27s dan Vivo Y27 sama-sama mengusung konsep Watery Drop Screen. Keduanya juga memiliki ukuran layar yang sama yaitu sebesar 6.64 inci.

Adapun resolusi layarnya yaitu 1080 x 2388 pixel dengan tampilan Full HD+ yang mengusung panel IPS LCD yang sudah didukung Sunlight Display. 

Akan tetapi untuk segi pergerakan layarnya yang mulus lebih unggul Vivo Y27s karena memiliki refresh rate 90Hz. Sedangkan untuk Vivo Y27 maksimal refresh rate ada di angka 60Hz.

BACA JUGA:Review Perbandingan HP Realme Narzo dan Redmi Note 9, Duel HP 2 Jutaan Bagus yang Mana?

BACA JUGA:Pilih Layar AMOLED atau IPS? Inilah Review Perbandingan Spek Layar di HP Redmi Note 9 dan Redmi Note 10

Meski begitu, untuk aspek saturasi warna dari Vivo Y27s maupun Vivo Y27 sama-sama sudah bagus bahkan terlihat kaya warna dan pop up berkat dukungan color garmut yang tinggi. 

Sehingga untuk perbandingan layar dari kedua HP ini tidak begitu signifikan karena antara keduanya sama-sama memiliki layar yang cukup bagus dan nyaman.

3. Spesifikasi 

Pada Vivo Y27s sudah mendukung kapasitas RAM sebesar 8GB dan penyimpanan internal 128GB. Baik RAM maupun ROM dapat diperluas lagi sehingga membuat performa lebih baik terlebih tipe RAM sudah UFS. 

Sementara untuk Vivo Y27 memiliki kapasitas yang lebih kecil yaitu ROM 6GB dan penyimpanan internal 128GB yang keduanya masih dapat ditambah. Sayangnya jenis ROM masih eMMC.

BACA JUGA:Harganya Sama Speknya Beda! Review Perbandingan HP Itel S23 RAM 16GB dan Samsung A8 RAM 4GB, Worth It Mana?

BACA JUGA:Bye eMMC! 4 Rekomendasi HP ROM UFS Harga 1-2 Jutaan, Unggul pada Kecepatan Transfer Data Hingga Hemat Daya 

Maka dari itu untuk kapasitas memori baik RAM maupun ROM, Vivo Y27s menjadi pemenangnya. Karena selain memorinya lega, kecepatan transfer datanya juga baik berkat jenis memori UFS.

Berikutnya untuk performa dapur pacunya, di mana Vivo Y 27s mengandalkan tenaga dari Snapdragon 680 ber fabrikasi 6nm dengan versi jaringan 4G.

Sedangkan untuk Vivo Y27 menggunakan tenaga dari chipset Mediatek Helio G85 ber fabrikasi 12nm dengan versi jaringan masih 4G.

Dengan begitu kita dapat menilai bahwa Vivo Y27s memiliki performa yang lebih tangguh berkat dukungan dari chipset Snapdragon.

BACA JUGA:Pilihan Terbaik! Inilah 3 Rekomendasi HP untuk Ojek Online 2 Jutaan, Punya GPS Terbaik dan Tahan Air 

BACA JUGA:Murah dan Bagus! 4 Rekomendasi HP 1 Jutaan untuk Streamer TikTok, Punya Resolusi 1080p Sampai 2K dan RAM 8GB

Lanjut pada segi sensor yang digunakan, di mana pada Vivo Y27s sudah ada peningkatan dengan adanya sensor Gyroscope hardware, sementara untuk Vivo Y27 masih menggunakan virtual Gyroscope.

Vivo Y27s dan Vivo Y27 dapat berjalan lancar melalui sistem operasi berbasis Android 13  dengan dukungan Funtouch OS 13.

Hal tersebut yang membuat tampilan fitur dan UI menjadi sama. Terlebih adanya pilihan tema dan wallpaper yang bervariatif.

Kesamaan lain juga dapat ditemui pada sektor kameranya, baik Vivo Y27s maupun Vivo Y27 sudah dibekali kamera utama 50MP, kamera bokeh 2MP dan kamera selfie 8MP.

BACA JUGA:Inilah Review Perbandingan Tablet Samsung A8 dan Xiaomi Pad 5,  Harga 4 Jutaan Mana yang Lebih Oke? 

BACA JUGA:Inilah 4 Rekomendasi Tablet dengan SIM Card Mulai 1 Jutaan, Banyak Pilihan Mulai Evercoss dari Hingga Samsung!

Meski begitu, Vivo Y27s sudah dilengkapi dengan lebih banyak fitur pada kameranya dan pada perekaman video juga sudah didukung EIS. 

Adapun untuk fitur NFC yang sudah tersedia di Vivo Y27s. Sementara untuk Vivo Y27 belum tersedia NFC.

Maka dari itu, dari segi sensor lebih unggul di Vivo Y27s.

Untuk performa gaming pada Vivo Y27s dapat mencapai hingga settingan grafik ultra dengan frame super. Sedangkan untuk Vivo Y27 hanya mencapai settingan grafik high dengan frame rate juga high.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Tablet Samsung Seri Galaxy Tab A dan S Mulai 2 Jutaan untuk Penggunaan Rumah & Mobile Working!

BACA JUGA:3 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah Akibat KB, Cuma Modal Bahan Dapur Bikin Kulit Mulus di Usia 50 Tahun

Secara umum dari kedua HP ini sudah mampu untuk menjalankan game dengan lancar dan nyaman. Namun untuk performa yang lebih kencang diperoleh melalui Vivo Y27s.

4. Baterai

Bicara mengenai kapasitas baterainya, antara Vivo Y27s dan Vivo Y27 sama-sama memiliki kapasitas baterai sebesar 5000 mAh dan mendukung flash charging 44W dengan port melalui USB type C.

Bahkan untuk urusan waktu pengisian juga sama yaitu memerlukan waktu 1 jam lebih 11 menit untuk mengisi daya baterai dari 10-100%.

Pada intinya  kedua HP ini sudah mendukung spesifikasi yang bagus, bahkan banyak terdapat kesamaan. Namun untuk keseluruhan Vivo Y27s lebih unggul. 

BACA JUGA:Ketahui 4 Tips Memilih Tablet Android Terbaik Agar dapat Digunakan untuk Jangka Panjang!

BACA JUGA:Mau Beli Tablet? Perhatikan 3 Tips Memilih Tablet Samsung Sesuai Kebutuhan Agar Tidak Over Budget! 

Itulah ulasan mengenai  perbandingan HP  Vivo Y27s dengan Vivo Y27. Semoga informasi di atas dapat membantu. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: