Pemilik Kucing Wajib Tahu, Inilah Penyebab Kucing Muntah Busa, Langsung Ambil Tindakan!

Pemilik Kucing Wajib Tahu, Inilah Penyebab Kucing Muntah Busa, Langsung Ambil Tindakan!

penyebab kucing muntah busa--Youtube

RADARPEKALONGAN – Kamu baru memelihara kucing di rumah, dan tiba-tiba kucingmu muntah busa, tidak perlu panik, karena ada beberapa penyebab kucing muntah busa.

Kondisi tersebut bisa terjadi karena keadaan perut kucing yang kosong, namun jika kucingmu muntah busa terlalu sering, ini bisa menjadi tanda gangguan kesehatan.

Biasanya faktor yang paling sering terjadi ketika kucing muntah busa, menyebabkan masalah peradangan dan juga iritasi pada sistem pencernaan.

BACA JUGA: Penuh Gizi, Inilah Makanan untuk Kucing yang Sedang Menyusui, Dijamin Suka!

Tidak jarang juga, kucing yang sering muntah busa, bisa disebabkan karena penyakit sistematik ataupun kondisi kesehatan lain, yang tentunya berbahaya dan tidak boleh disepelekan.

Nah, buat kamu yang baru memelihara kucing, dan menemukan kucingmu muntah busa, yuk cari tahu terlebih dahulu, sebenarnya apa sih yang menjadi penyebab kucing muntah busa.

BACA JUGA: Kucingmu Punya Kutu? Inilah Cara Ampuh Menghilangkan Kutu Kucing, Dijamin Ampuh!

1. Gangguan pencernaan

Sama seperti manusia, perut kucing juga menghasilkan berbagai cairan lambung serta asam klorida yang berfungsi untuk mencerna makanan.

Namun perlu diperhatikan juga, jika kucingmu tidak makan ataupun tidak diberi makan tepat waktu, menumpuknya asam di dalam perut bisa menyebabkan iritasi pada lambung, dan akhirnya menyebabkan kucing muntah busa.

Biasanya, kucing yang terganggu masalah pencernaannya, akan berlimpah busa berwarna kuning ataupun putih.

Jika kucingmu berada dalam kondisi tersebut, tidak perlu berpikir lama, langsung saja mengambil tindakan dan membawanya ke dokter hewan.

BACA JUGA: Ingin Kucingmu Sehat, Inilah 6 Nutrisi yang Harus Ada Dalam Makanan Kucing, Dijamin Kebal Penyakit Kucing!

2. Bola rambut

Perlu kamu ketahui, bahwa ketika kucing menjilati tubuhnya akan secara otomatis menelan bulu-bulunya.

Jika bulu-bulu ini terlalu lama dan banyak mengendap, biasanya kucing akan menjanjikannya dalam bentuk bola rambut.

Nah, jika kucingmu hanya dipenuhi busa berwarna putih saja, dan tidak memiliki unsur bulu, ini bisa menjadi tanda adanya kehadiran hairball.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: