Tertarik Mencoba Resep Pisang Goreng Krispi Ala Yongki Gunawan? Ternyata Begini Tips Anti Gagal Membuatnya!

Tertarik Mencoba Resep Pisang Goreng Krispi Ala Yongki Gunawan? Ternyata Begini Tips Anti Gagal Membuatnya!

Tertarik Mencoba Resep Pisang Goreng Krispi Ala Yongki Gunawan? Ternyata Begini Tips Anti Gagal Membuatnya!-https://cookpad.com-

BACA JUGA:Inilah 5 Aneka Olahan Pisang Praktis dan Manis, Yuk Langsung Praktekan ke Dapur Gampang Banget Bikinnya!

BACA JUGA:4 Langkah Saja, Inilah Resep Olahan Pisang Coklat Kekinian Ala Mafia Gedhang, Rasanya Bikin Nendang!

  • Cara pembuatan:
  1. Siapkan wadah lalu campurkan tepung beras, soda kue, gula pasir, dan garam. Kemudian aduk menggunakan sendok hingga tercampur rata. Lalu lubangi bagian tengah adonan kemudian masukkan kuning telur dan separuh air. Setelah itu aduk menggunakan mixer hingga adonan mengental dan tercampur rata.
  2. Tuangkan sisa air ke dalam adonan, lalu aduk kembali hingga mengental. Tambahkan sedikit pasta atau essence lalu aduk lagi hingga tercampur rata dengan adonan. Jika sudah sisihkan dahulu.
  3. Membuat adonan kremesan atau krispi dengan mencampurkan tepung beras, sagu tani, gula pasir dan garam.
  4. Beri lubang pada bagian tengah adonan lalu masukkan kuning telur dan setengah air. Kemudiann aduk menggunakan mixer hingga tercampur rata.
  5. Setelah itu tuangkan kembali sisa air dan air soda untuk membuat tekstur adonan lebih cair. Kemudian tambahkan santan instan dan essence ke dalam adonan.
  6. Selanjutnya kupas pisang dan potong pisang membentuk kipas. Usahakan terdapat 4 kipasan dalam satu buah pisang.
  7. Siapkan wajan lalu panaskan minyak goreng. 
  8. Terdapat dua cara untuk mendapatkan hasil gorengan pisang krispi dan tahan lama, kamu dapat memilih salah satu cara berikut:
  • Pertama, tuangkan dahulu adonan kremesan ke dalam minyak yang sudah dipanaskan, biarkan hingga setengah matang dan mengembang lalu masukkan pisang yang telah dilumuri adonan pencelup sampai semua permukaan pisang tertutup. Kemudian selimuti seluruh sisi bagian pisang dengan kremesan yang krispi.
  • Kedua, goreng pisang yang telah dilumuri adonan pencelup yang kental, lalu tuangkan adonan kremesan cair ke dalam minyak panas.  Kemudian tutup pisang yang sedang digoreng menggunakan kremesan krispi.

Demikian resep pisang goreng krispi ala Yongki Gunawan beserta tips cara membuatnya agar menghasilkan tekstur gorengan pisang yang krispi renyah dan tahan lama. Selamat mencoba dan semoga informasinya bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: /resep-pisang-goreng-krispi-pontianak-ala-chef-yongki-gunawan