Drama 6 Gol, MU Semakin Pusing Gimana Caranya Lolos 16 Besar Liga Champions

Drama 6 Gol, MU Semakin Pusing Gimana Caranya Lolos 16 Besar Liga Champions

--IG @manchesterunited

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Drama enam gol tersaji dalam duel Galatasaray vs Manchester United, matchday 5 Grup A Liga Champions 2023/2024, Kamis (30/11/2023) dini hari WIB. Dua tim sama kuat bermain imbang dengan skor akhir 3-3.

Bermain di Rams Park, Galatasaray tampak percaya diri meladeni MU di laga penting Grup A. Kedua tim sama-sama menjaga peluang lolos ke babak 16 besar, pertandingan berlangsung ketat.

Kali ini MU sebenarnya unggul lebih dahulu lewat gol-gol Alejandro Garnacho (11'), Bruno Fernandes (18'), dan Scott McTominay (55'). Galatasaray membalas melalui brace Hakim Ziyech (29', 62') dan gol Karem Akturkoglu (71').

Hasil imbang 3-3 tidak mengubah posisi kedua tim di klasemen sementara Grup A Liga Champions 2023/2024. MU tertahan di dasar klasemen, Galatasaray di peringkat dua.

Pertandingan dimulai langsung dengan tempo tinggi. MU menggebrak sejak awal, tapi Galatasaray langsung merespons lewat skema serangan balik.

Menit ke-11 MU mencetak gol pertama. Serangan cepat MU, Bruno mengirim umpan terobosan untuk Garnacho. Sentuhan tipis ke sisi kiri dilanjutkan Garnacho dengan tembakan keras. Gol! Galatasaray 0-1 Man United.

Menit ke-18, MU mencetak gol kedua. Skema serangan dari sisi kiri, Shaw mengirim umpan tarik ke depan kotak penalti, disambut tembakan keras Bruno ke sudut kiri atas. Gol! Galatasaray 0-2 Man United.

MU hampir saja mencetak gol ketiga di menit ke-26, tapi tembakan Shaw masih melenceng. Justru di menit ke-29 Galatasaray bisa memperkecil ketinggalan. Skema tendangan bebas di sisi kanan gawang, Ziyech melepas tembakan sempurna ke sisi kanan gawang. Gol! Galatasaray 1-2 Man United.

Galatasaray lantas mendapatkan momentum di sisa babak pertama. Icardi sempat mencetak gol di menit ke-43, tapi harus dianulir karena VAR membuktikan posisinya offside.

Laga dilanjutkan kembali, MU coba mengontrol tempo untuk menjaga keunggulan. Setan Merah lebih banyak menguasai bola, tuan rumah dipaksa mengejar.

Menit ke-55, MU semakin menjauh. Skema serangan dari sisi kanan, Wan-Bissaka lolos dari kawalan untuk mengirim umpan silang ke tiang dekat, disambut tembakan kaki kiri McTominay. Gol! Galatasaray 1-3 Man United.

Gol ketiga MU mengubah ritme pertandingan. Kedua tim sama-sama membuat pergantian pemain. Mulai menit ke-60, Galatasaray kembali mencoba, kali ini tampak bermain lebih lepas.

Menit ke-62, Galatasaray mencetak gol kedua. Hampir sama seperti gol pertama, eksekusi tendangan bebas Ziyech gagal diamankan Onana dengan sempurna. Bola terlepas dari tangannya dan masuk ke gawang sendiri. Gol! Galatasaray 2-3 Man United.

Menit ke-71, Galatasaray menyamakan kedudukan. Skema serangan balik cepat dari sisi kanan, umpan Ziyech ke kotak penalti disambar Akturkoglu dengan tembakan keras ke tiang dekat. Gol! Galatasaray 3-3 Man United.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: