Ini Dia 10 Pantangan Makanan Bagi Penderita Maag, Harus Dihindari

Ini Dia 10 Pantangan Makanan Bagi Penderita Maag, Harus Dihindari

Pantangan Makanan Penderita Maag--freepik.com/freepik

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Selain pantangan makanan asam, ternyata masih banyak jenis pantangan makanan bagi penderita maag yang tidak baik dan harus dihindari.

Maag merupakan penyakit lambung yang cukup umum diderita oleh banyak orang. Ketika sedang kambuh, masalah ini bisa menimbulkan rasa sakit yang luar biasa.

Hal ini dikarenakan maag terjadi ketika asam di dalam lambung naik melebihi batas yang semestinya dan sifat korosifnya dapat merusak lapisan lambung. Tak perlu dikatakan lagi bahwa penderita maag harus menghindari makanan dengan kadar asam yang tinggi.

Mari kita lihat lebih jauh untuk mengetahui makanan apa saja yang harus dihindari oleh penderita maag sedang atau akut!

BACA JUGA:Wajib Tahu! 3 Jenis Susu untuk Orang Sakit Maag yang Boleh Diminum

BACA JUGA:Rekomendasi Terbaik Multivitamin yang Aman untuk Penderita Maag Kronis

Pantangan makanan untuk sakit maag

1. Makanan yang digoreng dan berlemak

Makanan yang digoreng atau berlemak biasanya memiliki kadar kolesterol yang tinggi. Nah, penelitian mengatakan bahwa kolesterol pada makanan jenis ini berhubungan dengan peningkatan asam lambung di dalam perut.

Selain meningkatkan kolesterol, makanan yang digoreng dan berlemak juga tidak baik untuk kesehatan secara umum. Jadi, sebisa mungkin kurangi atau hindari konsumsi makanan yang digoreng.

2. Makanan dengan Kandungan Gas Tinggi

Makanan yang memiliki kandungan gas yang tinggi akan memicu asam lambung naik, sehingga dapat menimbulkan gejala maag.

Makanan yang masuk dalam kelompok ini antara lain kol, nangka, kedondong, sawi, pisang ambon, dan buah kering.

Efeknya setelah mengonsumsi makanan tersebut bisa langsung terasa bagi penderita maag.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: