Anti Loyo Club! Inilah 4 Jenis Olahraga Sebagai Cara Agar Badan Tidak Lemas yang Wajib Dicoba
jenis olahraga sebagai cara agar badan tidak lemas dan lelah-ilustrasi jenis olahraga sebagai cara agar badan tidak lemas dan lelah-freepik.com
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Penting bagi kalian untuk mengetahui beberapa jenis olahraga sebagai cara agar badan tidak lemas.
Jadi, tidak untuk menambah dan menjaga massa tulang, beberapa jenis olahraga ini juga dapat mengembalikan stamina kalian.
Badan lemas merupakan salah satu keluhan dapat dialami oleh setiap orang, terutama saat mereka memiliki banyak aktivitas ataupun kegiatan.
Umumnya rasa lemas ini muncul ketika energi dalam tubuh seseroang telah digunakan untuk beraktivitas sehari-hari.
BACA JUGA:Ini Dia 4 Olahraga yang Aman untuk Penderita Nyeri Lutut, Bisa Dilakukan Kapan Saja
BACA JUGA:Ini Dia 5 Jenis Olahraga yang Aman untuk Penderita Osteoarthritis, Cocok untuk Penderita Nyeri Lutut
Tidak hanya itu saja, badan lemas ini juga bisa disebabkan oleh kurangnya beristirahat hingga kurangnya asupan cairan dalam tubuh.
Badan lemas ini juga bisa dipengaruihi oleh faktor psikologis seperti rasa cemas, depresi, hingga kurangnya berolahraga.
Nah, di sini kita akan membahawa beberapa jenis olahraga yang dapat mengatasi rasa lemas dan lelah. Adapun beberapa jenis olahraga sebagai cara agar badan tidak lemas yakni sebagai berikut
1. Angkat Beban
Jenis olahraga sebagai cara agar badan tidak lemas yang pertama adalah angkat beban. Angkat beban ini merupakan jenis olahraga yang umumnya bersifat anaerobik.
BACA JUGA:Mudah Dilakukan! Inilah 4 Olahraga yang Membantu Menurunkan Kadar Kolesterol secara Alami
Faktanya, latihan ini tidak hanya meningkatkan kekuatan tubuh kalian saja loh, melainkan juga menambah stamina otot kalian.
Untuk mendapatkan efek tersebut, kalian perlu mengangkat beban yang cukup berat yang dapat menimbulkan efek kelelahan pada otot kalian. Kalian dapat melakukan olahraga ini 8-15 repitisi.
Kalian dapat melakukan olahraga angkat beban ini minimal tiga hari dalam seminggu.
Selain itum pastikan saat kalian melakukan olahraga angkat beban ini dengan menggunakan otot utama pada tubuh. Misalnya, otot bahu, dada, perut, punggung, dan juga lengan.
BACA JUGA:Inilah Penyebab Osteoporosis dan 3 Jenis Olahraga Mencegah Osteoporosis untuk Semua Umur
BACA JUGA:Wajib Tahu! Inilah 3 Jenis Olahraga yang Efektif untuk Mencegah Osteoporosis
2. Aerobik
Jenis olahraga untuk mengatasi badan lemas yang berikutnya adalah aerobik. Aerobik ini diartikan sebagai olahraga yang memerlukan banyak oksigen dan melibatkan banyak otot besar sehingga dapat memacu kerja jantung.
Untuk meningkatkan ketahanan dan stamina tubuh, kalian dapat melakukan olahraga aerobik ini seperti berjalan, joging, bersepeda, hingga berenang.
Kalian bisa mulai berolahraga selama 30 menit dan terus menambah durasi serta jarak sesuai kemampuan. Lakukan setidaknya tiga hari dalam seminggu.
3. High-Intensity Interval Training
High-Intensity Interval Training atau yang dikenal dengan nama HITT ini merupakan salah satu jenis olahraga yang mengombinasikan latihan intensitas tinggi dan renda yang diselingi dengan waktu istirahat.
BACA JUGA:Wajib Tahu! Inilah 3 Jenis Olahraga yang Efektif untuk Mencegah Osteoporosis
BACA JUGA:5 Jenis Olahraga untuk Mencegah Osteoporosis yang Mudah dan Aman Dilakukan Segala Umur
Salah satu contoh olahraga HITT bagi kalian pemula, kalian dapat nelakukan pemanasan seperti jumping jack selama 30-45 detik, lari di tempat 20-30 detik, skipping 20 detik, dan stretching 10-15 detik untuk masing-masing otot.
Setelah pemanasan, kalian bisa masuk ke sesi interval dari HITT. Beberapa gerakan ini yakni push-up, burpees, sit-up, squat. Kalian bisa melakukan masing-masing gerakan tersebut 25-30 detik.
Di sini, kalian bisa beristirahat selama 30 detik dan boleh mengulangi sesi tadi hingga empat atau lima kali tergantung ketahanan tubuh.
Ingat! jangan lupa tutup dengan stretching lagi untuk pendinginan. Olahraga HIIT ini dipercaya dapat meningkatkan ketahanan tubuh, baik secara aerobik maupun anaerobik.
BACA JUGA:Mudah di Lakukan di Rumah! 6 Jenis Olahraga Peninggi Badan, Dapat Diikuti Oleh Semua Kalangan Usia
BACA JUGA:Catat Ini! 7 Jenis Olahraga Agar Badan Cepat Tinggi Biar Makin Percaya Diri
4. Circuit Training
Jenis Olahraga sebagai cara agar badan tidak lemas yang terakhir adalah circuit training. Circuit training ini merupakan jenis olahraga yang mengombinasikan latihan aerobik dengan stretching.
Latihan ini menggunakan konsep yang serupa dengan HIIT, yakni akan membakar energi lebih banyak meskipun olahraga sudah selesai dilakukan atau dalam kondisi istirahat.
Circuit training dilakukan dalam waktu yang singkat dan dibagi menjadi beberapa pos dengan gerakan-gerakan berbeda. Gerakan latihan ini dapat menggunakan alat maupun tidak yang mana bisa disesuaikan dengan tujuan kalian.
Untuk mengatasi badan lemas, kalian bisa menggunakan gerakan berikut ini
BACA JUGA:Mitos Atau Fakta Gerakan Yoga Efektif Osteoporosis? Coba 4 Gerakan Yoga untuk Cegah Osteoporosis Ini
- Lompat Tali selama 30 detik.
- Berlari bolak-balik dengan jarak 3 meter, sebanyak 8-10 kali.
- Sit-up sebanyak 10-12 kali
- Push up, sebanyak 10-12 kali
- Back up sebanyak 15 kali
Dianjurkan untuk kalian untuk berpindah dari satu gerakan ke gerakan lainnya tanpa istirahata. Lakukan olahraga ini setidaknya tiga kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Demikian beberapa jenis olahraga sebagai cara agar badan tidak lemas dan lelah yang mudah dan aman dilakukan. Jenis olahraga tersebut juga telah direkomendasikan oleh dokter untuk menjaga stamina kalian agar tetap fit.(NAD)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: