Menurunkan Berat Badan dengan Olahraga Pilates, Apakah Efektif Bakar Lemak?

Menurunkan Berat Badan dengan Olahraga Pilates, Apakah Efektif Bakar Lemak?

Ilustrasi menurunkan berat badan dengan olahraga pilates.-master1305/freepik.com-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Sebagai salah satu jenis olahraga, menurunkan berat badan dengan olahraga pilates bisa jadi pilihan untuk mendukung program diet.

Olahraga pilates sendiri merupakan olahraga yang hampir menyerupai yoga dari segi gerakan.

Biasanya olahraga ini banyak disukai oleh kalangan wanita. Namun jika untuk menurunkan berat badan, apakah tetap efektif? Berikut ini penjelasan seputar olahraga pilates untuk menurunkan berat badan.

Bisakah Pilates Menurunkan Berat Badan?

Pilates masuk ke dalam jenis olahraga low impact. Olahraga low impact adalah olahraga yang menggunakan beban dan intensitas yang relatif rendah. 

BACA JUGA:Interval Training: Olahraga yang Cepat Menurunkan Berat Badan, Lemak di Tubuhmu Bisa Langsung Rontok

BACA JUGA:Paket Komplit! 5 Manfaat Yoga untuk Dukung Program Diet, dari Bantu Bakar Lemak sampai Mengatasi Stres

Sehingga kalori dan lemak yang terbakar jadi lebih sedikit daripada jenis olahraga high impact.

Namun untuk seorang pemula atau sudah lanjut usia, maka jenis olahraga ini sangat dianjurkan sebagai bentuk penyesuaian awal. 

Meski menggunakan beban yang rendah, pilates tetap bisa membantu membakar lemak jika dilakukan secara rutin dan dibarengi dengan jenis olahraga lainnya.

Karena saat hanya melakukan olahraga pilates untuk menurunkan berat badan tidak akan seefektif saat kamu memilih olahraga jenis kardio.

BACA JUGA:Apa Itu Olahraga Kardio? Tidak Hanya Efektif Menurunkan Berat Badan, Ini 8 Manfaat Olahraga Kardio untuk Tubuh

BACA JUGA:Simpel dan Praktis! 6 Gerakan Olahraga Kardio untuk Menurunkan Berat Badan yang Bisa Dilakukan di Rumah

Agar tetap efektif dalam membakar lemak, imbangilah olahraga pilates dengan melakukan gaya hidup yang sehat. Hindari makanan berlemak tinggi kalori agar tidak menambah adanya penumpukan lemak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: